Daftarkan Reog Ponorogo ke UNESCO, Sandiaga Uno: Mudah-mudahan Maksimal
loading...
A
A
A
JAKARTA - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Salahuddin Uno menegaskan bahwa Reog Ponorogo sudah mulai didaftarkan sebagai aset tak berwujud atau intengible dari Indonesia.
“Reog Ponorogo ini sudah kita ajukan sebagai Intengible Culture Haritage, dan ini sekarang sedang dalam proses,” ungkap Sandiaga, dalam The Weekly Brief With Sandi Uno, Senin (31/7/2023).
Selain itu, Sandiaga mengungkap Reog Ponorogo juga tengah didaftarkan ke UNESCO Creative Cities Network.
Hal ini tentu bertujuan untuk meng-klaim bahwa tarian tradisional khas Ponorogo, Jawa Timur itu bisa diakui dan dipatenkan sebagai warisan budaya asli Indonesia.
“Ini semua dalam proses dan mudah-mudahan tahun ini dan tahun depan bisa mendapatkan hasil yang maksimal,” paparnya.
Sebagai informasi, belum lama ini sebuah video pertunjukan budaya di Melaka, Malaysia yang mempertontonkan tarian Reog Ponorogo sebagai Barongan membuat heboh netizen.
Warganet beranggapan Malaysia seolah ingin meng-klaim bahwa warisan budaya Indonesia itu merupakan milik negara tersebut.
Video itu viral usai diunggah akun Instagram, @mysenibudaya. Postingan tersebut menyebut bahwa tarian yang merupakan Reog Ponorogo itu disebut sebagai Barongan.
“Reog Ponorogo ini sudah kita ajukan sebagai Intengible Culture Haritage, dan ini sekarang sedang dalam proses,” ungkap Sandiaga, dalam The Weekly Brief With Sandi Uno, Senin (31/7/2023).
Selain itu, Sandiaga mengungkap Reog Ponorogo juga tengah didaftarkan ke UNESCO Creative Cities Network.
Hal ini tentu bertujuan untuk meng-klaim bahwa tarian tradisional khas Ponorogo, Jawa Timur itu bisa diakui dan dipatenkan sebagai warisan budaya asli Indonesia.
“Ini semua dalam proses dan mudah-mudahan tahun ini dan tahun depan bisa mendapatkan hasil yang maksimal,” paparnya.
Sebagai informasi, belum lama ini sebuah video pertunjukan budaya di Melaka, Malaysia yang mempertontonkan tarian Reog Ponorogo sebagai Barongan membuat heboh netizen.
Warganet beranggapan Malaysia seolah ingin meng-klaim bahwa warisan budaya Indonesia itu merupakan milik negara tersebut.
Video itu viral usai diunggah akun Instagram, @mysenibudaya. Postingan tersebut menyebut bahwa tarian yang merupakan Reog Ponorogo itu disebut sebagai Barongan.
(hri)